Cara Menambal Aluminium Dengan Timah Solder

Cara Menambal Aluminium Dengan Timah Solder

Mettakindo.comCara Menambal Aluminium Dengan Timah Solder. Usaha untuk menekan biaya produksi telah memungkinkan komponen seperti radiator, evaporator dan heat exchanger pada mesin pendingin saat ini banyak menggunakan bahan alumium. Walaupun tidak terdapat banyak perbedaan antara menyolder komponen dan bahan lainnya, namun kedua bahan tersebut memiliki luas permuakaan yang berbeda yang membuat cara penanganannya pun berbeda.

Misalnya sebuah evaporator jika menggunakan bahan tembaga, maka pekerjaan menambal biasanya akan lebih mudah dibandingkan dengan jika evaporator tersebut menggunakan bahan aluminium. Hal ini karena tidak semua jenis timah mampu merekatkan kembali bagian aluminium.

Konsumen cenderung keberatan jika teknisi mengajukan untuk mengganti keseluruhan unit evaporator dengan unit yang baru. Hal ini karena harga komponen tersebut yang cukup mahal, sulit didapat dan ongkos kerja yang cukup besar.

Supaya dapat diperbaikki, maka diperlukan bahan timah yang khusus diperuntukkan untuk menempel atau memperbaikki evaporator berbahan aluminium.

Cara Menambal Aluminium Dengan Timah Solder.

Untuk memperbaikki komponen aluminium dengan sempurna, maka terdapat beberapa hal yang harus diperhatikan sebelum memulai pekerjaan perbaikkian.

1. Bahan timah yang diperlukan harus dari jenis yang khusus diperuntukkan untuk menyolder aluminium. Jenis timah yang dapat dipergunakan misalnya menggunakan timah aluminium MDK.

2. Bagian bocor yang akan ditambal harus dibersihkan terlebih dahulu.

3. Sebaiknya menggunakan strip tembaga untuk menambal karena akan menghemat banyak pekerjaan.

4. Jika yang ditambal adalah evaporator, sebaiknya hasil tambalan diperkuat dengan menggunakan epoxy.

Menambal kebocoran langsung menggunakan Epoxy ternyata bukan solusi yang tepat. Hal ini karena Epoxi tidak diperuntukkan untuk tahan terhadap suhu dingin dan tekanan yang besar. Jika menambal kebocoran hanya dengan menggunakan epoxy, biasanya hasil tambalan hanya akan tahan beberapa hari.

Cara Menambal Aluminium Dengan Timah Solder
Cara Menambal Aluminium Dengan Timah Solder

Cara menambal evaporator kulkas aluminium yang bocor dengan solder aluminium sedikit berbeda dengan cara menyolder komponen elektronik.

Permukaan komponen yang kecil lebih mudah dilakukan karena solder kecil akan mampu memanaskan timah aluminium hingga mencapat titik lebur optimum. Sedangkan pada sebuah evaporator, panas solder tidak akan mampu untuk memanaskan bagian yang disolder.

Untuk mencapai suhu optimum, biasanya harus menggunakan solder khusus yang memiliki temperatur tinggi seperti yang sering dipergunakan oleh tukang panci untuk memperbaikki panci atau sebuah las api atau las busur.

Cara Menambal Aluminium Dengan Timah Solder
Memanaskan Dengan Busur Api – Cara Menambal Aluminium Dengan Timah Solder

Suhu optimum timah aluminium tidak perlu diukur dengan termometer atau alat apapun karena akan sangat sulit untuk mengukurnya.

Caranya adalah setelah daerah yang akan disolder dipanaskan, cobalah untuk melumerkan sedikit timah aluminium disekitar tempat yang akan disolder. Jika permukaan yang akan disolder cukup panas untuk melumerkan timah aluminium dengan mudah, itulah temperatur optimalnya.

Untuk lebih jelasnya, lihat juga video di Youtube dengan judul “Cara Menambal Aluminium Dengan Timah Solder” di atas sebagai referensi.

Share: